Jumat, 18 November 2016

Blogging Asik Dengan Smartphone Ciamik

Setelah sekian lama blog ini mati suri, tiba-tiba pengen nulis lagi setelah ikut blogger workshop yang diadakan sama www.femaledaily.com. Ada yang menarik dari sesi workshop kemaren itu adalah perkenalan produk baru smartphone dari Samsung yaitu seri J5 dan J7 2016.

Baik seri J5 dan J7 sama - sama mempunyai spesifikasi yang super keren, antara lain Kamera utama (belakang)13MP autofocus(1.9) dengan LED Flash dan Kamera Sekunder (depan) 5MP juga dengan LED Flash, ini keunggulan yang paling penting untuk para blogger. kenapa? karena kamera yang resolusi tinggi (720x1280 pixels) adalah solusi untuk menghasilkan gambar/video yang bagus untuk konten blog. dan LED flash di kamera sekunder sangat menunjang untuk menghasilkan gambar selfie yang keren pula. Layar super Amoled nya membuat tampilan layar sangat terang dan nyata.

Seri J5 dan J7 sudah bisa berjalan di jaringan LTE sehingga membuat akses konektivitas ke jaringan internet dan kemampuan download menjadi lebih cepat, ini sangat membantu para blogger ketika mendownload aplikasi atau mencari referensi untuk konten dan memposting blog tentunya. Sistem operasi yang dijalankan sama sama Android Marshmallow. Masing masing juga didukung dengan RAM sebesar 2 GB dan memori internal yang cukup besar yaitu 16GB (external memory up to 128GB) keunggulan ini sangat menunjang kegiatan para blogger untuk menyimpan referensi konten-konten yang akan mereka jadikan referensi dalam menulis blog, tanpa khawatir "not enough space" notifikasi.

cukup ringan dan ringkas untuk di bawa kemana saja.

Spesifikasi lain dari Samsung J5 dan J7 yaitu dual sim card, slot microSD, FM Radio + recording. selain itu Samsung J5 dan J7 juga dilengkapi dengan fitur-fitur ciamik seperti Smart Manager yang dapat memeriksa informasi battery, status penyimpanan, status memori dan pengaturan keamanan. selain itu terdapat juga fitur Ultra Power Saving mode yang dapat mengurangi konsumsi baterai dengan menutup fungsi yang tidak dibutuhkan. jadi gak usah khawatir peringatan "baterai lemah" di ponsel gak bakal muncul.

Perbedaan J5 dan J7 terletak pada layar yaitu 5.2 inch (dimensi 145.8x72.3x8.1mm dan berat 158gr) untuk J5 dan 5,5 inch (dimensi 151.7x76.0x7.8mm dan berat 169gr) untuk J7. Cukup ringan dan ringkas untuk di bawa kemana saja. Prosesor yang digunakan untuk J5 adalah quad core 1,2GHz dan octa core 1,6GHz untuk J7. Perbedaan lain antara J5 dan J7 terletak pada Baterai dimana J5 menggunakan baterai Li-ion 3100mAH dan 3300mAH untuk J7.

Samsung seri J5 dan J7 ini memiliki 4 varian warna yaitu Gold, Rose Gold, White and Black. Kalau untuk warna sih saya naksir yang rose gold.

Sebagai blogger, kita harus pintar memilih jenis smartphone yang dapat menunjang aktivitas blogging kita, dan samsung J5 dan J7 ini sudah mempunyai semua fitur yang dibutuhkan para blogger yang mobile. kalau penasaran dan ingin mengetahui lebih lanjut Samsung J5 dan J7 ini, seperti berapa harga per unit nya di banderol dipasaran? langsung aja meluncur ke link di bawah ini:

http://www.samsung.com/id/smartphones/galaxy-j7-2016-j710fn/SM-J710FZDUXID/

http://www.samsung.com/id/smartphones/galaxy-j5-2016-j510fn/






Tidak ada komentar:

Posting Komentar